Pekanbaru, Metrojurnalis.Com – Pada hari Rabu tanggal 13/04/2022 pukul 20.00 wib Polsek Pekanbaru Kota melaksanakan kegiatan Vaksinasi covid19 yang dilaksanakan pada malam hari bertempat di Pos Pam Ops Tertib Ramadhan Lancang Kuning 2022 depan STC jl Jend Sudirman Pekanbaru.
Kegiatan Vaksinasi covid19 dipimpin langsung oleh Kapolsek Pekanbaru Kota AKP Masjang Effendi bekerjasama dengan tim Vaksinator dari Klinik Polresta Pekanbaru.
Dalam pelaksanaannya Personil Polsek Pekanbaru Kota memberhentikan masyarakat yang sedang melewati pos pam Ops Tertib Ramadhan Lancang Kuning 2022 depan STC untuk menghimbau masyarakat yang ingin melaksanakan vaksinasi dan mengarahkan ke pos pam Ops Tertib Ramadhan Lancang 2022, Vaksinasi dilaksanakan untuk dosis 1,2 ataupun booster covid19.
Kapolsek Pekanbaru Kota AKP Masjang Effendi menyampaikan bahwa :
” Kami dari Polsek Pekanbaru Kota
melaksanakan Vaksinasi covid19 pada malam hari mengingat pada saat ini umat muslim sedang melaksanakan ibadah puasa pada siang hari, dan banyaknya masyarakat yang berkeinginan melaksanakan vaksinasi pada malam hari, untuk memudahkan masyarakat untuk mendapatkan vaksinasi pada malam hari kami dari Polsek Pekanbaru Kota berinisiatif melaksanakan kegiatan vaksinasi pada malam hari bertempat di Pos Pam Ops Tertib Ramadhan Lancang Kuning 2022 depan STC.
Dari pantauan di lapangan masyarakat antusias dan menyambut baik pelaksanaan Vaksinasi yang di gelar Polsek Pekanbaru Kota pada malam hari, kegiatan vaksinasi selesai pada pukul 22.30 wib.