Bhabinkamtibmas Rejosari, Pimpin Upacara Bendera SD Negeri 095 Pekanbaru.

Berita Utama103 Dilihat

Pekanbaru, Metrojurnalis.Com – Suatu penghargaan dan penghormatan bagi Brigadir Ari Sumirat diundang untuk menjadi pembina upacara di SDN 095 Pekanbaru, yang berada jalan Indrapuri ujung, kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru, Senin (5/9/2022) pagi.

Dalam hal itu, selaku Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) di kelurahan Rejosari, Brigadir Ari tak menyia-nyiakan kesempatan untuk memberikan arahan serta motivasi kepada Siswa – siswi SD Negeri 095 Pekanbaru.

Bagi Brigadir Ari Sumirat yang sudah 15 tahun berdinas di Kepolisian Republik Indonesia tepatnya di Polresta Pekanbaru mengatakan, Menghadiri undangan untuk menjadi pembina upacara disekolah-sekolah sangat perlu dilakukan.

“Sebagai Bhabinkamtibmas, menjadi pembina upacara disekolah wajib dilakukan, Sebab disana ia dapat memberikan pembinaan, bimbingan, edukasi dan motivasi kepada para siswa dan siswi. Serta silahturahmi kepada guru-guru disekolah,” Ucapnya.

Dalam pidatonya, Brigadir Ari menyampaikan bimbingan serta motivasi kepada Siswa -siswi SD Negeri 095 untuk selalu semangat dalam menimba ilmu pendidikan disekolah,

“Kepada siswa siswi, sebagai generasi penerus bangsa harus rajin belajar dan menimba ilmu, karena pendidikan sangat penting untuk masa depan,”

Selain itu, Brigadir Ari juga mengingatkan, agar siswa dan siswi memakai masker dan bagi yang belum divaksin untuk segera Vaksinasi, karena Pandemi belum berakhir.

“Untuk siswa-siswi wajib memakai masker ke sekolah dan berpergian diluar rumah tempat tempat keramaian dan melakukan vaksinasi bagi murid-murid yang belum melaksanakan vaksinasi,” imbaunya.

Tidak hanya itu edukasi tentang selalu waspadanya siswa dan siswi juga tak lupa disampaikan Ari, dia juga berharap siswa – siswi juga tetap waspada terhadap segala macam tindak tanduk yang mencurigakan, dan apabila sangat mencurigakan aporkqn kepada guru atau orang tua,

“Saya juga mengedukasi para siswa dan siswi sekolah agar selalu waspada terhadap keadaan sekitar karena kejahatan terjadi karena ada kesempatan, kepada guru dan orang tu ajuga harus maksimal dalam memperhatikan anaknya,” pungkasnya.

Dengan kegiatan ini, Brigadir Ari berharap, hadirnya Polri ditengah-tengah masyarakat guna jalin kemitraan serta Publik Trust, sehingga terciptanya kesadaran dan partisipasi aktif masyarakat untuk memelihara kamtibmas tetap Kondusif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *