KAMPAR KIRI, Metrojurnalis.Com – Bentuk kepedulian Polri, khususnya Kepolisian Sektor Kampar Kiri Polres Kampar kepada masyarakat kurang mampu secara ekonomi dalam momentum ‘Jum’at Berokah’ memberikan uluran kasih berbentuk bantuan pokok makanan pada Jumat pagi (29/07/2022).
Tim Binmas Polsek Kampar Kiri yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Tapung, Kompol Rahmadani SH mengunjungi salah seorang warga kategori kurang mampu dikediamannya yang berada di Dusun Suka Menanti Kecamatan Kampar Kiri Kabupaten Kampar Riau bernama Elvi Ulfia (Pr, 40 Th).
Turut hadir dalam Tim Jum’at Barokah Polsek Kampar Kiri yang terdiri dari Kanit Binmas Polsek Kampar Kiri Iptu B Rianto, Panit II Binmas Polsek Kampar Kiri Aipda Sugeng didampingi perangkat Pemerintahan Kedusunan Suka Menanti Kecamatan Kampar Kiri.
Kapolres Kampar, AKBP Didik Priyo Sambodo melalui Kapolsek Kampar Kiri, Kompol Rahmadani saat diwawancara wartawan (29/07) mengatakan, “Kegiatan ini terlaksana dengan tujuan bahwa Polri selain melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat bahwa juga peduli antara sesama, menanamkan kesadaran kepada anggota dan masyarakat umum, bahwa seluruh harta yang dimiliki ada sebagian yang menjadi hak mereka yang sangat membutuhkan. Tentunya meningkatkan jiwa keikhlasan dan sosial yang kuat kepada kita semua.”
“Syukur Walhamdulillah, kita bisa menyisihkan sedikit rezeki dan bisa berbagi meringankan beban ekonomi masyarakat hingga ini dapat berkelanjutan kedepannya di wilayah Polsek Kampar Kiri.” Tutur Rahmadani.
Ditambahnya, “Adanya program Jum’at Barokah ini, diharapkan dapat membuat kita peka terhadap masyarakat kita yang kurang mampu dan dapat membantu mereka mengurangi sedikit beban perekonomian keluarganya. Semoga ini menjadi ladang amal buat kita semua.. Aamiin. ” Tutup Kapolsek Kampar Kiri.
Elvi Ulfia, warga Dusun Suka Menanti Kampar Kiri yang menerima langaung bantuan Jum’at Barokah mengucapkan terima kasih kepada Polri, terkhusus kepada Polsek Kampar Kiri yang telah mengunjungi dan memberikan bantuan sembako terhadap keluarganya.
“Terima kasih kepada Polsek Pak Kapolsek Kampar Kiri dan Tim Jumat Barokah Polsek Kampar Kiri yang sudah membantu kami. Bantuan yang diberikan ini sangat bermanfaat bagi kami, apa lagi di masa-masa perekonomian masyarakat sedang sulit sekarang.” Ujar Elvi.