Kasat Lantas Polres Siak Bagikan Air Mineral dan Roti untuk Pemudik di Tol Permai

Nasional69 Dilihat

Siak, Metrojurnalis.com – Dalam rangka menyambut arus mudik akhir tahun, Kasat Lantas Polres Siak, AKP Kaliman Siregar, bersama perwakilan Tol Pekanbaru-Dumai, Ibu Maisarah, serta beberapa anggota Satlantas, termasuk KBO Satlantas Ipda Dodi dan Kanit Kamsel Ipda Ariawan, melaksanakan kegiatan pembagian air mineral dan roti di KM 46 Tol Permai. (30/12/2024).

 

Kegiatan ini berlangsung dengan penuh keakraban, meski hanya sebotol air mineral dan sepotong roti yang dibagikan, namun antusiasme masyarakat yang melintas terlihat jelas.

 

Kegiatan ini bertujuan untuk menyapa pemudik dan memberikan dukungan agar mereka tetap segar dan bugar selama perjalanan.

 

Dengan banyaknya pemudik yang melintasi jalur tersebut, apalagi mengingat rest area di sekitar lokasi masih dalam proses pembangunan, aksi ini sangat berarti bagi para pengendara yang kelelahan.

 

Masyarakat yang menerima bantuan tampak senang dan berterima kasih atas perhatian yang diberikan oleh pihak kepolisian.

 

Dalam kesempatan tersebut, AKP Kaliman Siregar menyampaikan pesan penting kepada para pengemudi. Ia mengingatkan untuk selalu berhati-hati saat berkendara, tidak mengganti lajur sembarangan, serta tidak melebihi batas kecepatan maksimum yang ditetapkan, yaitu antara 60 – 80 km per jam.

 

“Jika sudah merasa lelah, sebaiknya istirahat di rest area yang telah disiapkan. Jangan parkir di bahu jalan karena itu dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain,” tegasnya.

 

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi para pemudik, agar mereka merasa diperhatikan dan lebih nyaman saat melanjutkan perjalanan.

 

Dengan adanya dukungan dari pihak kepolisian, diharapkan para pemudik dapat tiba di tujuan dengan selamat dan dalam keadaan yang baik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *