Satgas Preemtif OMP LK-2024 Intensifkan Cooling System Pilkada Damai Kepada Masyarakat 

Nasional59 Dilihat

PEKANBARU, Metrojurnalis.com  – Satgas Preemtif OMP LK-2024 Subsatgas Binmas Polda Riau secara berkala lakukan, penyuluhan, sosialisasi dan edukasi terkait Pilkada tahun 2024.

 

Pada Kamis (26/9) Satgas Preemtif Subsatgas Binmas Polda Riau melalui Subsatgas Edukasi sasar massa pendukung dan tim kampanye Cagub Syamsuar-Mawardi.

 

Sedangkan Subsatgas Sosialisasi bersosialisasi dengan masyarakat di Jalan Sultan Agung, Satpam Kantor Pengadilan Sutomo dan karyawan bengkel mobil Jalan Hangtuah.

 

” Sebanyak 15 personel Sosialisasi, edukasi melakukan penyuluhan cooling system terkait dengan Pilkada damai kepada masyarakat kota Pekanbaru”, jelas AKBP Ileng Pribadianto, Jum’at (27/9/2024).

 

Kegiatan tersebut guna memberikan pemahaman yang lebih baik kepada masyarakat pentingnya menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban dalam tahapan Pilkada ini.

 

” Dalam kegiatan tersebut Subsatgas Binmas Polda Riau sambang berbagai kalangan masyarakat di dua kecamatan dalam kota Pekanbaru yakni Kecamatan Sukajadi dan Pekanbaru Kota “, tambahnya.

 

Upaya cooling system dalam tahapan Pilkada tahun 2024 di kota Pekanbaru akan terus dilaksanakan, sehingga masyarakat memahami semua informasi tentang tahapan Pilkada.

 

” Jadi dengan terlaksananya kegiatan tersebut, masyarakat dapat memahami informasi tentang tahapan Pilkada, serta dapat menfilterasi terhadap misinformasi dan disinformasi seperti berita hoaks, hate speech dan lain nya”, pungkas Ileng.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *