Pengabdian dan Profesi : Profil AKP Viola Dwi Anggreni, Kasat Lantas Polres Kampar

Nasional84 Dilihat

Kampar, Metrojurnalis.com  – Memimpin tim untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, bukanlah perkara mudah. Apalagi bagi seorang perempuan. Ajun Komisaris Polisi (AKP) Viola Dwi Anggreni SIK saat ini menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Kampar, Viola merupakan lulusan Akademi Kepolisian (akpol) tahun 2012. Ia memulai karir kedinasannya menjadi Perwira Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) dan Kapolsek Tidore Utara di Polda Maluku Utara dari tahun 2013 hingga berpindah ke Polda Riau sejak tahun 2016.

Beragam penempatan telah dilewati viola di Polda Riau. Seperti diceritakannya dalam perbincangan ringan dengan Riaupos, akhir pekan kemarin. “Tahun 2016 pertama dinas di Direktorat Binmas lalu berpindah ke Direktorat Intelkam Polda Riau, Kapolsek Rumbai Polresta Pekanbaru, Paur Sim Ditlantas Polda Riau, Kasat Lantas Polres Siak dan kini menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Kampar,” ungkap Viola Ahad (19/5).

Viola berbagi cerita pengalaman ia menjabat sebagai abdi negara di wilayah hukum Polda Riau dimulai saat menjabat sebagai Kapolsek Rumbai, Polresta Pekanbaru ia dinilai selalu sukses menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada di Kecamatan Rumbai tersebut.

“Saat di Rumbai, kita sering langsung terjun ke lapangan untuk menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada dimasyarakat,” jelasnya.

Selama menjadi Kapolsek Rumbai viola mendapatkan beragam penghargaan yakni penangkapan kasus pembunuhan dalam waktu 1 x 24 jam, menangkap modus pelaku pencurian di tempat ibadah yang meresahkan masyarakat, serta mendapatkan prestasi juara 2 (dua) dalam penangkapan narkoba, pada saat Operasi Antik di jajaran Polsek Polresta Pekanbaru.

Tidak hanya saat berdinas di Polresta Pekanbaru, penghargaan juga ditorehnya pada saat menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Siak.

Selama menjabat 1 tahun 4 bulan di Mapolres Siak, Ia mendapatkan penghargaan dari Kapolda Riau atas prestasi melakukan penangkapan pelaku tabrak lari dalam waktu 1 x 24 jam serta terbaik satu (1) Dalam Kategori Manajemen E-Laka Lantas/IRSMS Tahun 2022, dan Viola pada saat itu juga berhasil membawa polisi cilik yang ia asuh tampil memukau di depan masyarakat saat beberapa event nasional serta mendapatkan juara 2 (dua) lomba Polisi Cilik di jajaran Polda Riau.

Menjadi pucuk pimpinan satuan lalu lintas, bukanlah hal baru bagi AKP Viola, terbukti baru menjabat selamat enam (6) bulan sebagai Kasat Lantas Polres Kampar, Viola berhasil membawa Polres Kampar yang didukung oleh personil Polres Kampar mendapat penghargaan Juara 1. Yakni pada kategori Optimalisasi Operasi Ketupat Lancang Kuning Tahun 2024 yang saat itu diserahkan langsung Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal kepada Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja saat halalbihalal Polda Riau 2024 di Mapolda Riau.

Viola mengatakan ia bersama jajarannya pada saat Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024 berhasil menekan angka kemacetan dan laka lantas, serta fatalitas kecelakaan yang kerap terjadi di Jalur lintas Provinsi Riau dengan Sumatera Barat.

“Seperti kita ketahui setiap tahunnya Kabupaten Kampar kerap mengalami kemacetan, dan saat terlaksananya operasi ketupat, kami berkoordinasi dengan seluruh pihak terkait untuk sama-sama bersama mencegah dan menekan kerawanan kemacetan tersebut, dan Alhamdulillah, semuanya berbuah hasil yang baik,” cerita Viola

Dengan gaya leadership yang selalu memberikan arahan terkait teknis pelaksanaan tugas, memberikan solusi serta selalu dekat dengan anggota dan rekan kerjanya, Viola mampu memimpin kesatuannya tanpa catatan yang buruk.

Karena Viola mempunyai prinsip, seorang pemimpin selain mempunyai Skill dan integritas, harus memiliki sikap rasa hormat, berani, empati serta rasa syukur.

Dan Viola berharap kedepan anggota Polri semakin dicintai oleh masyarakat yang selalu hadir di tengah masyarakat serta memberikan pelayanan prima dengan niat setulus hati.

“InsyaAllah Institusi Polri kedepan terus melakukan perubahan tentunya ke arah yang lebih baik,” pungkas viola.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *