Kampar, Metrojurnalis.com – Waka Polres Kampar dilaksanakan Sholat Tarawih keliling pada selama bulan Ramadhan di Masjid Ar Rahman Kecamatan Bangkinang Kota
Dalam kegiatan ini di pimpin Waka Polres Kampar Kompol Andi Cakra Putra dan serta di ikuti Personel sat Reskrim, personel Bag dan Personel sipropam sebanyak 1 personel dan ibadah Sholat Tarawih ini juga diikuti masyarakat sekitar pada hari Kamis,(4/4/24) malam
Semua jamaah terlihat khusyuk melaksanakan Sholat Tarawih sebagai bagian dari ibadah puasa Ramadhan.
Dalam kesempatan itu, juga digelar khotbah Tarawih yang diisi pesan-pesan mengenai keutamaan ibadah di Bulan Ramadhan ini.
Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja melalui Waka Polres Kampar Kompol Andi Cakra Putra Menyampaikan bahwa acara Sholat Tarawih keliling ini rutin dilaksanakan setiap hari, selama puasa Ramadhan.
“Ini merupakan kegiatan rutin yang kami laksanakan bersama masyarakat setiap tahunnya dan agar Terciptanya hubungan yang harmonis antara polri dengan masyarakat serta meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada polri dalam menciptakan rasa aman bagi masyarakat.
Di selah selah kegiatan tarawih ini Kapolres Kampar Melalui Waka Polres Kampar Menghimbaua Kepada Masyarakat yang melaksanakan Mudik dengan aman dan nyaman :
Pastikan rumah dalam keadaan aman sebelum ditinggalkan, kunci pintu dan jendela rumah, pastikan seluruh peralatan elektronik dan kompor dalam keadaan mati.
Beritahu petugas keamanan setempat ( polsek, security, rt/rw, tetangga bahwa rumah dalam keadaan kosong dalam waktu tertentu.
Simpan barang berharga dan dokumen ditempat yang aman atau titipkan ke keluarga terdekat.
Cek kondisi kendaraan, pastikan kendaraan layak jalan dan jangan membawa barang berlebihan serta patuhi peraturan lalu lintas.
Bila lelah dalam perjalanan, segera beristirahat di res area atau pos pengamanan polisi terdekat.