Menguatkan Harkamtibmas Dan Quick wins Polri Dalam Rangka Pemilu Damai, Ini Yang Dilakukan Polsek Tambang

Nasional65 Dilihat

TAMBANG, Metrojurnalis.com  – Bhabinkamtibmas Polsek Tambang Desa Tarai Bangun dan Sei Putih, Kecamatan Tambang berpatroli dialogis antisipasi Harkamtibmas dan Quick Wins Polri dalam rangka Pemilu Damai, Selasa (6/2/2023/4).

Partroli ini Bhabinkamtibmas Bripka Lukman Hakim menyasar di kantong-kantong Gang Mas, BRI Link, parkiran dan tempat keramaian yang di kunjungi masyarakat.

“Tujuannya untuk menjaga keamanan masyarakat, agar masyarakat merasa aman dan nyaman,” ungkap Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja melalui Kapolsek Tambang AKP Marupa Sibarani.

Tidak hanya itu, kita sengaja menyasar Pasar untuk mengantisipasi kejahatan dan menyampaikan pesan-pesan menjelang Pemilu Damai.

“Bripka Lukman Hakim juga mengajak masyarakat berdialog dan berinteraksi dengan pedagang dan konsumen agar tercipta kamtibmas yang kondusif,” tambahnya.

Bhabinkamtibmas kita juga tidak lupa menyampaikan pesan pemilu damai dan mengajak masyarakat untuk berbondong-bondong mendatangi TPS untuk memberikan hak pilihnya.

“Sebagai warga negara yang baik gunakanlah hak pilihnya utk memilih pemimpin negara kita ini kedepannya, jangan mengikuti politik uang dan hindari penyebaran berita-berita yang tidak benar apalagi menjatuhkan salah satu pasangan atau calon calon legislatif. Karena dapat menimbulkan terganggunya keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat,”Terang Kapolsek.

Kita beda pilihan boleh akan tetapi rasa persatuan dan kesatuan perlu di jaga. “Semoga dengan dekatnya kami dengan masyarakat, maka Polisi lebih dicintai masyarakat,” Pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *