Perawang, Metrojurnalis.com – Sebanyak 35 Personil Polsek Tualang-Polres Siak diturunkan untuk melakukan persiapan pengamanan perayaan malam pergantian tahun 2024.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Tualang Kompol Arry Prasetyo SH.MH dan apel gelar kesiap siagaan personil di Mako Polsek Tualang, Minggu (31/12/23) Sore.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Tualang Mursal S.Sos Danramil Tualang Kapt. inf Bukti Sitepuh dan stakeholder lainnya dalam rangka pengamanan pergantian tahun. Bersama Personil dari TNI, Sat Pol PP, Dishub dan pemerintah setempat turut serta melaksanakan pengamanan pergantian tahun dalam kegiatanasyarakat tersebut.
Menurut Kompol Arry, perlu peran dari masyarakat untuk turut membantu menjaga keamanan dan ketenteraman bersama. Selain itu, personel TNI-Polri akan diterjunkan untuk memastikan kondisi di Kecamatan Tualang tetap aman.
Kepolisian bersama-sama TNI dan stakeholder terkait akan memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat di Kecamatan Tualang tetap terjaga. Langkah-langkah preventif dan preemtif telah kita lakukan,” ujarnya.
Kompol Arry juga mengimbau seluruh masyarakat untuk tidak euforia berlebihan dalam merayakan malam pergantian tahun. Seperti menghindari perilaku yang meresahkan masyarakat.
“Tidak usah hura-hura. Apalagi sampai pesta pesta yang tidak perlu, ngebut-ngebut, konvoi kendaraan, konsumsi narkoba, meminum minuman yang memabukkan, membunyikan petasan, perjudian apalagi melakukan seks bebas. Mari kita jaga keamanan di lingkungan masing-masing,”ucapnya.