Lagi, Jumat Berkah, Polsek Siak Hulu Berbagi Sembako Kepada Warga Kurang Mampu

Nasional141 Dilihat

SIAK HULU, Metrojurnalis.com –  Jumat (8/12/23), pagi Polsek Siak Hulu melaksanakan Jumat Berkah, berbagi sembako kepada masyarakat yang kurang mampu yang di laksnakan di Desa Tanjung Balam Kecamatan Siak Hulu Kab. Kampar.

Dalam Kegiatan jumat berkah berbagi sembako ini, dipimpin langsung oleh Kapolsek Siak Hulu AKP Asdisyah Mursyid, yang diwakili oleh Kanit Lantas IPTU JP.HASIBUAN dan Panit Opsnal Intelkam IPDA FERI SETIAWAN didampingi Panit Binmas beserta Personil Polsek Siak Hulu

Batuan sembako ini, diterima langsung oleh 5 Orang Masyarakat Desa Tanjung Balam Kec. Siak Hulu Kabupaten Kampar.

Kapolres Kampar, AKBP. Ronald sumaja melalui Kapolsek Siak Hulu AKP Asdisyah Mursyid mengatakan, kegiatan Jumat Berkah berbagi sembako ini merupakan kegiatan rutin Polsek Siak Hulu yang dilaksanakan pada setiap hari Jumat.

“Bantuan Sembako Ini merupakan Wujud Kepedulian Polri khususnya jajaran Polsek Siak Hulu terhadap masyarakat kurang mampu di wilayah hukum Polsek Siak Hulu,” ujar Kapolsek.

Kapolsek berharap, melalui kegiatan Jumat Berkah berbagi sembako ini dapat memotivasi seluruh pihak untuk peka dan peduli terhadap warga kurang mampu di lingkungan sekitar masing-masing.

“Semoga bantuan sembako yang kami berikan ini bermanfaat untuk kebutuhan hidup sehari-hari, dan bernilai ibadah bagi kami yang melaksanakannya,” ucap Kapolsek.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *