Pekanbaru, Metrojurnalis.com – Peredaran dan penyalahgunaan Narkoba merupakan salah satu permasalahan nasional yang dipandang serius oleh pemerintah, karena dapat menyebabkan rusaknya moral bangsa.Dari data yang ada ternyata penyalahgunaan narkoba banyak dilakukan oleh kalangan masyarakat pada umur yang produktif. Polri dalam hal ini memiliki tanggung jawab dalam mengurangi dan mencegah masalah tersebut.
Berbagai Upaya preventif terus digencarkan Team Direktorat Binmas Polda Riau dalam rangka mendukung upaya Penanganan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P3GN) di Provinsi Riau. Pada Rabu ( 17/7/2024) para personil Team cegah Binmas Polda Riau tampak menyasar Masyarakat jl.Harapan Raya Kota Pekanbaru di 3 ( tiga) lokasi yakni Pangkalan ojek Kec. Harapan Raya Kota Pekanbaru;Travel PT. SOLARINDO INTERNISA dan Jasa pengiriman Kilat dalam rangka Kampanye anti Narkoba.
Kegiatan yang dipimpin Ipda DEDI SUTARMIDI bersama beberapa personil Ipda Erdi Agustino,S.E, Aipda Agus Irawan, S H, Aipda Subakir, Aipda Delpatan Perta, S H, Bripka Daoni dan Bripka Frontya Moren Westy, S H tampak
terlihat saat menyapa warga masyarakat dan memberi pengetahuan tentang seluk beluk narkoba serta dampak bahaya dari narkoba kemudian mendapat respon Masyarakat yang serius mendengarkan sehingga mereka menjadi tidak tertarik untuk menyalahgunakannya.
Dir Binmas Polda Riau Kombes Pol Rudi Abdi Kasenda melalui Ps.Kabagbinopsnal AKBP Ileng Pribadianto S.Pd menyatakan Program Kampanye Anti Narkoba ini akan terus kita tingkatkan, diharapkan masyarakat dapat terbebas dari ancaman narkoba yang bisa merusak generasi muda serta mempengaruhi keharmonisan dan keamanan. Mari kita bersama-sama berpartisipasi aktif untuk mewujudkan lingkungan sehat dan aman yang bebas dari penyalahgunaan narkoba; Pungkasnya.