Polres Kuansing Gelar Upacara Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan K.H. Umar Usman dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-78

Nasional129 Dilihat

KUANTANSINGINGI, Metrojurnalis.com – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Ke-78, Polres Kuantan Singingi (Kuansing) menggelar upacara tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) K.H. Umar Usman, Kabupaten Kuansing. Acara tersebut dilaksanakan pada hari Rabu (26/6/2024), pukul 08.00 WIB.

 

Kegiatan tabur bunga ini dipimpin langsung oleh Kapolres Kuansing, AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K., M.H. Turut hadir dalam kegiatan ini Kasat Intelkam, AKP Jhon W.H. Matondang, S.H., Kasat Samapta, AKP Refriadi, S.E., Kasat Lantas, AKP Boy Setiawan, S.AP, M.Si, Kasat Binmas, AKP Yuhelmi, Kasat Tahti, IPDA Padrianto, Kasie Humas, IPTU Aman Sembiring, S.H, Ketua Cabang Bhayangkari Kuansing, Ny. Dinda Pangucap, Personil Polres Kuansing dan Anggota Bhayangkari Cabang Kuansing.

 

Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K.,M.H., mengatakan, “Melalui upacara tabur bunga ini, kami ingin mengingatkan kembali kepada seluruh anggota Polri akan pengorbanan dan dedikasi para pendahulu kita. Semangat pengabdian mereka harus kita teruskan dalam melayani dan melindungi masyarakat,” ujar Kapolres.

 

Acara dimulai dengan kedatangan Kapolres Kuansing beserta rombongan di TMP. Rangkaian kegiatan diawali dengan laporan perwira upacara, dilanjutkan dengan penghormatan kepada arwah pahlawan dan mengheningkan cipta. Selanjutnya, dilakukan peletakan karangan bunga oleh Kapolres Kuansing diikuti oleh penghormatan kembali kepada arwah pahlawan.

 

Setelah itu, dilakukan doa bersama sebagai tanda penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan yang telah gugur. Inspektur upacara kemudian meninggalkan lapangan upacara, dan acara dilanjutkan dengan prosesi tabur bunga di makam para pahlawan. Acara ditutup dengan sesi foto bersama sebagai kenang-kenangan.

 

Kegiatan ini selesai pada pukul 08.30 WIB dalam keadaan aman dan terkendali. Pelaksanaan tabur bunga ini merupakan salah satu bentuk penghormatan dan penghargaan Polres Kuansing kepada jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang demi bangsa dan negara.

 

“Dengan kegiatan ini, diharapkan semangat juang para pahlawan dapat terus menginspirasi seluruh anggota Polri dalam menjalankan tugas dan pengabdian kepada masyarakat, bangsa, dan negara,” pungkas Kapolres.

 

Sumber: Humas Polres Kuansing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *