Sambut HUT Bhayangkara ke-78, Polsek Payung Sekaki Gelar Bakti Religi ke Vihara 

Nasional82 Dilihat

PEKANBARU, Metrojurnalis.com  – Menjelang HUT Bhayangkara Ke – 78, Polsek Payung Sekaki Polresta Pekanbaru gelar kegiatan Bakti Religi di vihara Tri Darma Sakti Jl. Karyabakti RT. 06 RW 03 Kel. Air hitam Kec. Payung Sekaki Pekanbaru, Sabtu (15/06/2024).

 

Dalam Bakti Religi tersebut dihadiri oleh Kapolsek Payung Sekaki IPTU Rejoice Benedicto Manalu, STrk. SIK., Kanit Provos IPDA analisa Ginting, Kanit Binmas IPDA Himawan Susanto, para Bhabinkamtibmas, para personel Polsek payung sekaki dan tokoh masyarakat.

 

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika S.I.K melalui Kapolsek Payung Sekaki IPTU Rejoice Benedikto Manalu S.Trk kepada awak media menyampaikan.

 

” Kegiatan Bakti Religi dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara Ke 78 tahun 2024 ini, personil melaksanakan kegiatan bersih-bersih di area vihara ” , jelas Rejoice.

 

Rejoice melanjutkan, adapun bentuk Bakti Religi yang dilaksanakan menyapu halaman depan, belakang, membersikan tumpukan sampah serta merapikan ranting pohon.

 

” Dengan adanya kegiatan tersebut dapat meningkatkan hubungan baik antara Polri dan masyarakat dan lingkungan menjadi indah dan bersih “, pungkas Kapolsek Payung Sekaki.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *