Subdit Gasum Polda Riau Melaksanakan Patroli KRYD Dalam Rangka Kunker Presiden RI

Nasional217 Dilihat

Pekanbaru, Metrojurnalis.com – Pada Kamis (30/05/2024) malam, Personil gabungan Subdit Gasum Dit Samapta Polda Riau, Perintis Dit Samapta Polda Riau, Resnarkoba Polda Riau dan Reskrimum Polda Riau melaksanakan kegiatan Patroli KRYD disepanjang ruas jalan dalam kota Pekanbaru.

 

Kegiatan yang dilaksanakan sekira pukul 21.00 Wib tersebut, personel gabungan melakukan kegiatan patroli KRYD di ruas Jl. Pattimura, Jl. Diponegoro, Jl. Gajah Mada, Jl. Jendral Sudirman, Jl. Yos Sudarso, Jl. Riau, Jl. Soekarno Hatta, Jl. SM Amin, Jl. Naga Sakti, Jl. Raya Pekan,

Jl. Arifin Ahmad Yani dan Jl. Paus serta

Jl. Jendral sudirman.

 

Kabidhumas Polda Riau Kombes Pol Heri Murwono menyampaikan, kegiatan Patroli KRYD tersebut dalam rangka kunjungan kerja RI 1 kota Pekanbaru.

 

” Selain itu Patroli KRYD itu bertujuan mencegah terjadinya aksi balap liar dan tawuran di ruas jalan dalam kota Pekanbaru, memberikan rasa aman kepada masyarakat kota Pekanbaru khususnya para pengguna jalan dan meminimalisir terjadinya aksi kejahatan/kriminalitas “, jelasnya, Jum’at (31/05/2024).

 

Lanjutnya, dengan adanya Patroli KRYD tersebut hendaknya dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat pengguna jalan.

 

” Jadi dengan adanya Patroli KRYD yang dilaksanakan, dapat terpeliharanya keamanan dan ketertiban masyarakat, sekaligus upaya Preemtif, Preventif dan Reperensif Polda Riau dalam mencegah terjadinya tindak kejahatan “, pungkas Kombes Heri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *