Sat Lantas Polres Kuansing Bagikan Takjil Gratis kepada Pengendara Sepeda Motor yang Menggunakan Helm

Nasional45 Dilihat

TELUKKUANTAN, Metrojurnalis.com– Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Kuansing melaksanakan kegiatan pemberian takjil gratis kepada pengendara dan penumpang sepeda motor yang menggunakan helm. Kamis (21/3/2024) sekitar pukul 17.00 WIB.

Kegiatan ini dipimpin oleh Kasat Lantas Akp Boy Setiawan S.Ap,.M.Si, didukung oleh Kbo Iptu Bambang Syahputra, Kanit Regiden Ipda Geraldo Ivanco Pandelaki S,Tr.K, Kanit Laka Ipda Desrizah S.H, serta personil Sat Lantas Polres Kuansing lainnya.

Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K.,M.H., kepada wartawan melalui Kasat Lantas Polres Kuansing AKP Boy Setiawan, S.AP, M.Si, mengatakan, “Pembagian takjil gratis dilakukan di Jl. Proklamasi Depan Satpas Teluk Kuantan, dengan jumlah takjil yang dibagikan sebanyak 100 bungkus. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berbagi rezeki kepada masyarakat, serta merupakan kegiatan rutin tahunan Polres Kuansing dalam bulan suci Ramadhan,” ujar AKP Boy.

Masyarakat yang menerima takjil gratis mengucapkan terima kasih kepada Sat Lantas atas kebaikan yang telah diberikan. Acara berlangsung dengan lancar dan dalam keadaan aman hingga selesai sekitar jam 17.30 WIB.

“Ini menjadi bukti nyata komitmen Sat Lantas Polres Kuansing dalam memberikan pelayanan dan kepedulian kepada masyarakat, terutama dalam momen-momen yang berkesan seperti bulan suci Ramadhan,” tutup AKP Boy.

Sumber: Humas Polres Kuansing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *