Telusuri Sungai Naik Pompong, Polsek Peranap Bawa Pesan Pemilu Damai di Desa Pematang

Nasional73 Dilihat

INHU, Metrojurnalis.com  – Menggunakan alat transportasi air, pompong, Kepolsek Peranap, Iptu Dodi Hajri menulusuri tepian Komang, Sungai Indragiri, Desa Pematang, Kecamatan Batang Peranap, bersilaturahmi sambil membawa pesan Pemilu damai 2024 pada masyarakat sepanjang DAS Indragiri.

Silahturahmi dalam rangka cooling system dan Cipta Kondisi (Cipkon) Harkamtibmas Pemilu damai tersebut dilaksanakan, Rabu 7 Februari 2024 yang dipimpin Kapolsek Peranap serta sejumlah personel Polsek Peranap.

Terkait kegiatan tersebut, Kapolres Inhu, Polda Riau, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, Aiptu Misran, Rabu sore diruang kerjanya mengatakan, Polsek Peranap menggunakan transportasi air atau pompong agar bisa bersilahtuhrahmi langsung dengan masyarakat di DAS Indragiri.

Kapolsek mengimbau masyarakat agar tetap sama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang aman damai selama tahapan kampanye dan Pemilu 2024. Masyarakat kembali diingatkan untuk memastikan nama di DPT serta tidak Golput.

Polsek Peranap akan tetap menjaga situasi Kamtibmas dan bersinergi dengan TNI, Panwascam dan PPK Kecamatan Batang Peranap, dengan harapan bersama agar Pemilu 2024 berjalan lancar damai dan kondusif.

Sementara, perwakilan masyarakat mengucapkan terima kasih pada Polsek Peranap, masyarakat akan tetap koordinasi dengan Polsek Peranap apabila ada kegiatan kegiatan masyarakat selama tahapan kampanye dan selalu mengimbau seluruh masyarakat untuk mensukseskan Pemilu yang aman dan damai.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *