TINGKATKAN MUTU PELAYANAN, KLINIK PRATAMA LAPAS PEKANBARU KEJAR AKREDITASI

Nasional135 Dilihat

Pekanbaru, Metrojurnalis.com– Peningkatan mutu pelayanan kesehatan dan keselamatan klinik merupakan serangkaian upaya peningkatan fasilitas dalam penyelenggaraan pelayanan kesehatan sesuai dengan standar. Dalam rangka mewujudkan Klinik Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) yang terakreditasi, Lapas Kelas IIA Pekanbaru melalui jajaran Klinik Pratama Lapas Pekanbaru mengikuti sosialisasi Akreditasi Klinik yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) secara daring dari Klinik Lapas Pekanbaru, Kamis (07/12).

 

Bertindak selaku narasumber dari Kementerian Kesehatan RI, dr.Victor Eka Nugraha Putra, M.Kes., yang mensosialisasikan materi tentang kebijakan dibidang akreditasi, peningkatan mutu pelayanan kesehatan, dan keselamatan pasien/ masyarakat. Dalam paparannya beliau menyampaikan ada 7 dimensi mutu yaitu efisien, efektif, tepat waktu, intergrasi, aman, adil dan berorientasi. Seluruh dimensi ini harus diwujudkan untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi warga binaan.

 

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh tenaga tenaga kesehatan Lapas Perempuan Kelas IIA Pekanbaru. Ismadi selaku Kepala Seksi Bimbingan Narapidana dan Anak Didik ditemui ditempat terpisah menuturkan bahwa Klinik Pratama Lapas Pekanbaru senantiasa berupaya memberikan pelayanan terbaik pada warga binaan.

 

“Berbagai upaya pada sumber daya manusia dan fasilitas selalu kami tingkatkan. Tidak hanya mengikuti berbagai pelatihan yang diadakan oleh internal namun mengikuti pelatihan/sosialisasi dari eksternal serta pemenuhan fasilitas dengan berkoordinasi pada pihak terkait. Kegiatan akreditasi penting untuk memenuhi standar kesehatan di klinik. Akreditasi ini juga sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan pelayanan pada warga binaan dalam segi kesehatan,” ujar Ismadi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *