NASIONALISME & CINTA TANAH AIR, LAPAS PEKANBARU MENJADI TUAN RUMAH DALAM UPACARA PERINGATAN HARI PAHLAWAN 2023

Nasional76 Dilihat

Pekanbaru, Metrojurnalis.com –  Hari Pahlawan merupakan momentum untuk menghormati jasa-jasa para pahlawan nasional yang telah berjuang melawan penjajah demi memperjuangkan Kemerdekaan Indonesia dan diperingati setiap tanggal 10 November.

 

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru menjadi tuan rumah dalam Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional ke-78 tahun 2023. Mengambil tema “Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan” upacara ini dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Budi Argap Situngkir.

Bertindak selaku petugas upacara didapuk jajaran dari Lapas Kelas IIA Pekanbaru dengan peserta yang diikuti Kepala Divisi Administrasi Johan Manurung, Kepala Divisi Pemasyarakatan Mulyadi, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Edison Manik, Kepala Lapas Kelas IIA Pekanbaru Sapto Winarno, Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) se-Pekanbaru, para Pejabat Struktural dan jajaran dari Unit Pelaksana Teknis (UPT) se-Kota Pekanbaru.

Dalam amanatnya, Kepala Kanwil Kemenkumham Riau membacakan sambutan dari Menteri Sosial Republik Indonesia Tri Rismaharini. “Ancaman dan tantangan akan kita taklukkan berbekal semangat yang sama seperti dicontohkan para pejuang 10 November 1945. Tidak mudah memang, tapi pasti bisa. Karena Pahlawan Bangsa telah mengajarkan kita nilai-nilai perjuangan. Nilai yang jika kita ikuti niscaya membawa jejak kemenangan,” sebut Kakanwil.

Lebih lanjut, Kakanwil menambahkan untuk selalu bersyukur saat ini, semangat untuk berantas kebodohan dan perangi kemiskinan dapat dilihat dan dirasakan denyutnya di seluruh pelosok Negeri.

“Semangat yang berasal dari nilai perjuangan Pahlawan Bangsa di tahun 1945. Semangat yang membawa kita menolak kalah dan menyerah pada keadaan. Menyatukan kita dalam upaya mewujudkan kehidupan kebangsaan yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur. Serta memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa. Mewujudkan masa depan yang lebih baik. Bersama kita bangun usaha dan ekonomi kerakyatan yang akan menjadikan Indonesia tumbuh menjadi negara yang makin maju, makin sejahtera,” ungkap Budi Argap.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *