Wakapolri Resmikan Masjid Rosna dan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Pesantren di Kampar

Nasional96 Dilihat

Pekanbaru, Metrojurnalis.com  – Wakapolri, Komjen Pol Gatot Edi Pramono, Kamis (08/06/2023) pagi, sekitar pukul 09.00 Wib, meresmikan Penggunaan Masjid Rosna yang berada di perumahan griya setia bangsa, Jalan Karosin, Kabupaten Kampar.

Bersamaan dengan acara tersebut, Wakapolri juga melakukan peletakan batu pertama Pembangunan Pesantren Setia Aqidah bersama Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar, Asops Kapolri, Irjen Pol Agung Setia Imam Efendi, Kapolda Riau, Irjen Pol Muhammad Iqbal, serta tamu undangan lainnya di lokasi tersebut.

Wakapolri, Komjen Pol Gatot Edi Pramono, berharap keberadaan masjid Rosna ditengah masyarakat bisa memberikan kontribusi positif bagi masyarakat khususnya yang berada dilingkungan Perumahan Griya Setia Bangsa.

“Semoga keberadaan masjid Rosna dapat bermanfaat untuk masyarakat disekitar Perumahan Griya Setia Bangsa,” kata Komjen Gatot Eddy.

Wakapolri menjelaskan, bahwa kegiatan ini merupakan suatu perwujudan dari masyarakat yang ingin memberikan lebih kepada masyarakat sekitarnya, dimana masjid digunakan masyarakat beribadah dan untuk memperkaya ilmu, ilmu agama serta ilmu-ilmu lainnya.

“Untuk itu dilokasi ini kita akan membangun di sini pesantren SD, SMP dan SMA yang nantinya santri santri tersebut berasal dari masyarakat fakir miskin, anak yatim, piatu dan lain sebagainya dan tidak dipungut bayaran di pesantren ini,” kata Wakapolri.

Wakapolri juga berharap pembangunan Pesantren Setia Aqidah ini bisa berjalan dengan lancar dan tepat waktu.

“Saya ucapakan banyak terimakasih kepada semua pihak. Semoga pembangunan Pesantren Setia Aqidah di perumahan griya setia bangsa ini bisa berjalan dengan lancar sampai tepat waktu,” kataWaka Polri Komjen Pol Dr Gatot Eddy Pramono.

Sementara, Gubernur Riau, Syamsuar dalam sambutannya berpesan kepada masyarakat supaya keberadaan masjid Rosna bisa dijaga dan dimakmurkan, sebab menurutnya banyak masjid-masjid yang didirikan namun sedikit yang betul-betul dimakmurkan.

“Mari kita makmurkan masjid ini,” kata Gubernur Riau, Syamsuar.

Kepada pesantren yang akan dibangun dilingkungan Perumahan Griya Setia Bangsa, Gubri juga berpesan agar para santri maupun santriwati tidak hanya dibekali ilmu agama saja namun juga keterampilan, sehingga kelak bisa menjadi santripreneur dan mandiri.

“Jadi santri tidak hanya belajar dari ilmu agama saja tapi mereka juga dilatih dengan keterampilan, sehingga nanti dari pesantren, santri tidak hanya sebagai kader ulama saja tapi dia juga bisa menjadi kader-kader wirausaha muda,” kata Syamsura.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *