LAPAS PEKANBARU GELAR KEGIATAN WISUDA PURNABAKTI PENGAYOMAN TAHUN 2022

Berita Utama140 Dilihat

Pekanbaru, Metrojurnalis.Com – Senin pagi, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru menyelenggarakan kegiatan Wisuda Purnabakti Pengayoman Tahun 2022(01/08).

Bertempat di ruang Sekretariat WBBM Lapas Kelas IIA Pekanbaru, kegiatan Wisuda Purnabakti Pengayoman Tahun 2022 dihadiri langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIA Pekanbaru dan pejabat struktural serta purnabakti Lapas Kelas IIA Pekanbaru. Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini dilakukan terpusat di Graha Pengayoman Kementerian Hukum dan HAM (kemenkumham) sekaligus pelepasan purnabakti Kepala Balitbang Kemenkumham RI yang juga mantan Direktur Jenderal Pemasyarakatan Tahun 2020. Sri Puguh Budi Utami.

Dalam sambutannya Menteri Hukum dan HAM RI Yasonna H.laoly mengucapkan terimakasih yang setinggi tingginya kepada Purnabakti atas pengabdian dan dedikasinya selama bekerja di Kementerian Hukum dan HAM. Tentunya Menteri Hukum dan HAM juga menambahkan kepada seluruh generasi penerus dapat agar dapat melanjutkan kinerja yang baik dari pemimpin sebelumnya bahkan ditingkatkan

Dalam sesi wawancara salah satu purnabakti Lapas Kelas IIA Pekanbaru Parade Damanik menyampaikan terimakasih kepada Kementerian Hukum dan HAM yang baru tahun ini dilaksanakan kegiatan wisuda ini. ‘’ tentunya saya berterimakasih kepada Kementerian Hukum dan HAM khususnya Lapas Kelas IIA Pekanbaru yang merupakan tempat saya mengabdi dan menimba ilmu serta pengalaman. tentunya saya juga berterimakasih dan meminta maaf jika selama saya bekerja ada salah dan silap.” Ucap Damanik.

Diakhir kegiatan, Kalapas menyerahkan SK (Surat Keputusan) dan medali sebagai simbolis wisuda purnabakti tahun 2022. Dalam sesi pemotretan, Senyum haru dan bahagia terlihat dari wajah pegawai yang purna bakti.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *