Jarnas Provinsi Riau Terus Bergerak, Malam ini Temui H. Syamsurizal

Berita Utama, Daerah136 Dilihat

 

PEKANBARU, Metrojurnalis.Com – Meski belum dikukuhkan, Jarnas (Jaringan Relawan Nasional Anis Baswedan) Provinsi Riau terus bergerak. Selain melakukan konsulidasi pembentukan kepengurusan kabupaten dan kota, Jarnas Riau juga melakukan safari politik dengan menemui tokoh tokoh yang ada di Bumi Lancang Kuning. Pada Minggu (10/4) malam, WIB.

Jarnas Riau yang terdiri dari Ketua Jarnas Riau Alpasirin, Sekretaris Syamsuria Hasyim, Wakil Ketua Edi Ahmad RM, Wakil Sekretaris
Julfan Dwi Putra, Samian, Ketua Jarnas Kota Pekanbaru Dodi sugiarto dan Karta Atmaja Anggota Bidang Publikasi, menyambangi kediaman Ketua PPP Riau yang juga Anggta DPR RI dari Fraksi PPP Dr. H. Syamsurizal, SE, MM.

Dalam pertemuan yang berlangsung lebih kurang 4 jam tersebut, terjadi dialog dan diskusi yang cukup dinamis terhadap sosok Anies Baswedan yang diharapkan menjadi pemimpin serta dapat memberi perubahan dan harapan bagi bangsa Indonesia ke depan.

Menurut Syamsurizal, Mantan Bupati Bengkalis 2 Priode ini, meskipun DPP PPP belum secara resmi memberikan dukungan terhadap Anies Baswedan sebagai Bakal Calon (Balon) Presiden 2024 mendatang, namun, suara dari garis bawah mengharapkan DPP PPP memberikan dukungan kepada Gubernur DKI untuk maju menjadi Presiden pada 2024 mendatang.

“Dan hal itu tentu menjadi pertimbangan PPP. Dan sebagai Ketua DPW PPP Riau saya telah mendapat arahan secara lisan dari Ketum PPP Pak Suharso Manoarfa untuk melakukan sosialisasi Pak Anies Baswedan di Provinsi Riau,” ujar Syamsurizal yang juga pernah menjadi PJ Walikota Pekanbaru.

Menurut Syamsurizal yang kini digadang-gadang sebagai Balon Gubernur Riau 2024 mendatang, besarnya dukungan masyarakat terhadap Anies Baswedan cukup beralasan, karena, disamping beliau orang yang cerdas juga intelektualnya yang begitu tinggi, Pak Anies juga merupakan sosok pemimpin yang santun, terbuka dengan segala perbedaan serta orang yang cukup agamis.

“Kita dapat melihat bagai mana ketika beliau menjadi Gubernur DKI saat ini, selain berhasil membangun imfrastruktur yang luar biasa, mengatasi persoalan kemacetan yang semamin berkurang, beliau juga berhasil membangun kesejukan di Ibu Kota dengan berbagai ragam masyarakat baik agama, sosial dan kebudayaan dengan mengedepankan rasa keadilan dan kesetaraan,” terang Syamsurizal.

Sementara itu, Ketua Jarnas Riau Alfasirin mengatakan, saat ini program Jarnas Riau disamping melakukan konsulidasi pembentukan pengurus Kabupaten dan Kota, juga melakukan safari politik ke berbagai tokoh masyarakat lintas Parpol, Agama, etnis dan lain-lain.
“Dalam satu dua minggu ini saja kita sudah berpetemu dengan Pak Fauzi Kadir (Ketua Partau Umat Riau.red), Pak Sofyan tokoh masyarakat Riau dan malam ini dengan Pak Syamsurizal,” ujar Alfasirin yang mengatakan jika tak ada perubahan Jarnas Riau akan dikukuhkan pada Juni 2022.

Sementara itu juga, Wakil Ketua Jarnas Riau bidang humas Edi Ahmad RM yang juga inisiator Tanjak Relawan Anies Baswedan Presiden RI 2024 Provinsi Riau menambahkan, pertemuan dengan para tokoh ini , sebagai upaya membangun persepsi terhadap sosok Anies Baswedan yang akan didukung menjadi Presiden RI pada 2024 mendatang.
“Dan Alhamdulillah, tokoh-tokoh yang kita temui memiliki persepsi yang sama terhadap sosok Anies Baswedan yang diharapkan menjadi pemimpin Indonesia ke depan dengan visi dan misi yang jelas dan terumur sebagai mana diperlihatkannya ketika menjadi Gubernur DKI saat ini,” kata Mantan Anggota DPRD Riau 2004-2009 ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *